Sabtu, 10 November 2012

KIAT MENJADI PRIBADI YANG DISENANGI BANYAK ORANG

KIAT MENJADI PRIBADI YANG DISENANGI BANYAK ORANG Posted by Matsutono,S.Pd
Menjadi pribadi yang disenangi banyak orang tentu akan membawa dampak yang baik buat kita bukan? Setiap orang punya cara-cara sendiri agar terlihat tampak menarik di hadapan orang banyak. Karena dengan begitu kita akan lebih menjadi menyenangkan. Membangun kepercayaan diri seseorang tentu bukanlah hal yang mudah dilakukan, karena banyak kiat yang harus dilakukan agar kita mampu menjadi lebih baik. Tapi semuanya itu tentu didasari dengan sikap yang positif sehingga akan lebih mudah memahami prinsip dasar yang ada didalam diri kita. Kalau kepercayaan diri yang ada di dalam tentu kita tidak akan maksimal melakukan segala apapun yang kita kerjakan. Berbicara lebih jauh tentang kepribadian, tentu keluarga adalah kunci utama bagi kita dan ini sangatlah penting sekali. Karena di dalam keluargalah kita dapat membentuk diri agar menjadi lebih baik. Dukungan keluarga sangatlah penting, mereka membawa dampak yang sangat besar bagi hidup kita, terutama orang tua yang kita miliki. Kita menjadi seperti sekarang ini, karena kita memiliki solodaritas yang baik dengan keluarga inti kita. Secara langsung dan tidak langsung mereka adalah bagian pondasi yang kuat dalam pembentukan sikap kita. Kadang Kala Ketidak Percayaan Diri Itu Muncul Membangun kepercayaan diri agar menjadi lebih baik, tentunya sulit sekali digapai kalau saja Anda merasa bahwa hidup yang Anda punya datar atau biasa-biasa saja. Akan tetapi kalau saja Anda merasa bahwa hidup yang Anda miliki sangat berwarna, Anda akan paham dan terus menggali bentuk positif yang ada di dalam diri. Memang tak dipungkiri kita semua mempunyai sifat yang tidak percaya diri kepada orang lain, apalagi ketika Anda merasa bahwa orang lain lebih baik dari kita. Akan tetapi jika kita melihat lebih dari sisi positif di dalam diri kita, rasa ketidakpercayaan diri itu akan sirna dengan cepat. Banyak sekali faktor yang membuat kita tidak percaya diri, yang akhirnya membuat kita semakin tidak nyaman dengan semua itu. Sungguh sangat disayangkan sekali pada orang yang memiliki rasa seperti ini, bukankah kita diberikan kemampuan untuk menghilangkan rasa itu? Semua tentu jawabnya ada di dalam hati kita masing-masing. Jika Anda seorang yang tidak percaya diri, di bawah ini ada beberapa cara untuk membangun kepercayaan diri. Diantaranya adalah : 1. Cobalah untuk tidak memikirkan kelemahan yang ada dalam diri Anda, karena akan membawa Anda selalu dalam tidak kepercayaan diri. 2. Berfikirlah bahwa Anda mempunyai kepribadian yang menarik dan menyenangkan, karena dengan begitu Anda akan merasa mempunyai kepercayaan diri. 3. Banyaklah bergaul dengan orang yang mempunyai rasa percaya diri, agar Anda akan memahami betapa baiknya mempunyai rasa percaya diri. Dengan begitu Anda tidak lagi memiliki rasa pesimis ataupun pemalu. 4. Yang terpenting adalah jadilah orang yang penuh tanggung jawab bagi orang lain maupun diri Anda sendiri. Hal itu akan membentuk Anda menjadi lebih baik dari sebelumnya. Dan secara otomatis juga Anda akan memiliki kepercayaan diri yang semakin baik di pandang oleh siapapun. Ingatlah bahwa membangun kepercayaan diri itu sangatlah penting, kerena dengan inilah Anda akan melangkah sukses. Sangat penting sekali untuk ditumbuhkan baik dalam lingkungan maupun keluarga. Semakin Anda mempunyai kepercayaan diri, maka semakin baiklah Anda dipandang di masyarakat luas.
APAKAH ANDA SEORANG PENDENGAR YANG BAIK ? Posted by Matsutono,S.Pd
1. Saya selalu mendengarkan dengan baik. 2. Ketika orang berbicara, saya sering memperhatikan apa yang ada di sekitar saya. 3. Saya akan memotong pembicaraan apabila ada hal-hal prinsipil yang bertentangan. 4. Saya tidak pernah berkomentar saat orang lain sedang berbicara kepada saya. 5. Ketika orang bercerita kepada saya, saya selalu memperhatikan. 6. Saya akan berpikir dua kali jika orang yang berbicara kepada saya mempunyai konsep yang berbeda. 7. Saya mampu berkonsentrasi pada lebih dari satu pembicaraan. 8. Saya berkomentar setelah orang lain selesai berbicara. 9. Saya sangat tertegun melihat orang yang sedang memberikan pesan. 10. Saya bisa mendengarkan orang berbicara sambil mendengarkan musik di earphone. 11. Saya sangat menaruh perhatian kepada pembicara. 12. Kecurigaan saya tinggi saat mendengarkan parpol yang berbeda dengan parpol idola saya, disaat parpol itu berorasi. 13. Setiap saya menyanggah, pembicara selalu menerima sanggahan saya. 14. Apapun yang disampaikan, saya selalu memperhatikan. 15. Saya terkesima mendengarkan pidato yang ia sampaikan. 16. Sanggahan saya tidak diterima oleh pembicara, karena berbeda prinsip. 17. Walaupun saya sedang berbicara kepada teman di sebelah, namun saya masih menyimak apa yang disampaikan pembicara. 18. Saya akan bertanya/berkomentar apabila si pembicara telah mengijinkan. 19. “Silence is golden”, adalah moto saya disaat mendengarkan. 20. Saya tidak pernah menyinggung perasaan si pembicara disaat saya menginterupsi/memotong pembicaraan, 21. Terkadang saya serius mendengarkan apa yang disampaikan. 22. Saya tetap berkonsentrasi untuk mendengarkan pesan yang disampaikan. 23. Hati kecil saya tidak sependapat melihat orang lain selalu memotong pembicaraan. 24. Telinga saya rasanya mau pecah kalau si pembicara monoton dalam menyampaikan pesan. 25. Barangkali karena kesopanan saya, sehingga pembicara tidak tersinggung ketika saya menyanggah pesan yang disampaikannya. 26. Saya akan berkomentar jika pembicara telah mengijinkan. 27. Saya selalu mendengarkan dengan serius. 28. Saya bisa mdndengarkan orang berbicara sambil mendengarkan orang lain. 29. Saya mampu menebak apa yang akan ia sampaikan berikutnya. 30. Saya sangat tertegun mendengarkan pidato yang ia sampaikan. 31. Saya akan memotong pembicaraan apabila ada hal-hal yang bertentangan. 32. Saya tidak pernah berkomentar saat orang lain sedang berbicara kepada saya. 33. Diam adalah hal yang paling saya senangi dalam hal mendengarkan orang yang sedang berbicara. 34. Sanggahan saya ditolak oleh pembicara. 35. Saya mampu berkonsentrasi lebih dari satu pembicaraan. 36. Saya akan meminta kepada si pembicara untuk mempertegas ucapannya jika saya merasa kurang jelas. 37. Saya akan tetap berkonsentrasi ,mendengarkan pesan apapun. 38. Saya tidak pernah menyinggung perasaan pembicara dalam hal memotong pembicaraan. 39. Walaupun saya tidur, saya tetap mengikuti apa yang disampaikan pembicara kepada saya. 40. Apapun yang disampaikan, saya selalu mendengarkan. Penilaian : 1 4 5 8 9 11 14 15 18 19 22 23 26 27 30 32 33 36 37 40 2 3 6 7 10 12 13 16 17 20 21 24 25 28 29 31 34 35 38 39 0-3 : Tidak mau mendengar 4-7 : Kurang mau mendengar 8-12 : Cukup mau mendengar 13-17 : Baik mau mendengar 18-20 : Superior

Jumat, 09 November 2012

TEKNIK RELAKSASI DAN DESENSITISASI

TEKNIK RELAKSASI DAN DESENSITISASI TEKNIK RELAKSASI Posted by Matsutono,S.Pd
A. Pengertian Relaksasi 1. Relaksasi merupakan salah satu cara untuk mengistirahatkan fungsi fisik dan mental sehingga menjadi rileks (Suryani,2000). 2. Relaksasi merupakan kegiatan untuk mengendurkan ketegangan, pertama-tama ketegangan jasmaniah yang nantinya akan berdampak pada penurunan ketegangan jiwa (Wiramihardja,2006) 3. Menurut Thantawy (1997: 67) “relaksasi adalah teknik mengatasi kekhawatiran/kecemasan atau stress melalui pengendoran otot-otot dan syaraf, itu terjadi atau bersumber pada obyek-obyek tertentu”. Relaksasi merupakan suatu kondisi istirahat pada aspek fisik dan mental manusia, sementara aspek spirit tetap aktif bekerja. Dalam keadaan relaksasi, seluruh tubuh dalam keadaan homeostatis atau seimbang, dalam keadaan tenang tapi tidak tertidur, dan seluruh otot-otot dalam keadaan rileks dengan posisi tubuh yang nyaman. 4. Menurut pendapat Cormier dan Cormier, 1985 (Abimanyu dan Manrihu, 1996:320)Relaksasi dapat diartikan sebagai usaha untuk mengajari seseorang untuk relaks, dengan menjadikan orang itu sadar tentang perasaan-perasaan tegang dan perasaan-perasaan relaks kelompok-kelompok otot utama seperti tangan, muka, dan leher, dada, bahu, punggung, perut, dan kaki. 5. Relaksasi merupakan upaya sejenak untuk melupakan kecemasan dan mengistirahatkan pikiran dengan cara menyalurkan kelebihan energi atau ketegangan (psikis) melalui sesuatu kegiatan yang menyenagkan 4. Relaksasi dapat memutuskan pikiran-pikiran negatife yang menyertai kecemasan (Greenberg,2000) 6. Chaplin (1975) memberi pengertian relaksasi sebagai kembalinya otot ke keadaan istirahat setelah kontraksi. Atau relaksasi merupakan suatu keadaan tegang yang rendah dengan tanpa adanya emosi yang kuat. 7. Sedangkan menurut Hakim (2004: 41) relaksasi merupakan suatu proses pembebasan diri dari segala macam bentuk ketegangan otot maupun pikiran senetral mungkin atau tidak memikirkan apapun. 8. Berdasarkan pengertian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa teknik relaksasi adalah salah satu bentuk terapi yang berupa pemberian instruksi kepada seseorang dalam bentuk gerakan-gerakan yang tersusun secara sistematis untuk merilekskan pikiran dan anggota tubuh seperti otot-otot dan mengembalikan kondisi dari keadaan tegang ke keadaan rileks, normal dan terkontrol, mulai dari gerakan tangan sampai kepada gerakan kaki. B. Manfaat Relaksasi Ada beberapa manfaat dari penggunaan teknik relaksasi: Burn (dikutip oleh Beech dkk, 1982) melaporkan beberapa keuntungan yang diperoleh dari latihan relaksasi, antara lain: 1. Relaksasi akan membuat individu lebih mampu menghindari reaksi yang berlebihan karena adanya stress 2. Masalah-masalah yang berhubungan dengan stress seperti hipertensi, sakit kepala, insomnia dapat dikurangi atau diobati dengan relaksasi 3. Mengurangi tingkat kecemasan 4. Mengurangi kemungkinan gangguan yang berhubungan dengan stress dan mengontrol anticipatory anxiety sebelum situasi yang menimbulkan kecemasan, seperti pada pertemuan penting, wawancara atau sebagainya 5. Penelitian menunjukkan bahwa perilaku tertentu dapat lebih sering terjadi selama periode stress, misalnya naiknya jumlah rokok yang dihisap, konsumsi alkohol, pemakaian obat-obatan, dan makanan yang berlebih-lebihan 6. Meningkatkan penampilan kerja, sosial, dan penampilan fisik 7. Kelelahan, aktivitas mental dan atau latihan fisik yang tertunda dapat diatasi dengan menggunakan ketrampilan relaksasi 8. Kesadaran diri tentang keadaan fisiologis seseorang dapat meningkat sebagai hasil dari relaksasi, sehingga memungkinkan individu untuk menggunakan ketrampilan relaksasi untuk timbulnya rangsangan fisiologis 9. Relaksasi merupakan bantuan untuk menyembuhkan penyakit tertentu dalam operasi, seperti pada persalinan yang alami, relaksasi tidak hanya mengurangi kecemasan tetapi juga memudahkan pergerakan bayi melalui cervix 10. Konsekuensi fisiologis yang penting dari relaksasi adalah bahwa tingkat harga diri dan keyakinan diri individu meningkat sebagai hasil kontrol yang meningkat terhadap reaksi stress 11. Meningkatkan hubungan antar personal Menurut Welker,dkk,dalam Karyono,1994; penggunaan teknik relaksasi memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: 1. Memberikan ketenangan batin bagi individu 2. Mengurangi rasa cemas, khawatir dan gelisah 3. Mengurangi tekanan dan ketegangan jiwa 4. Mengurangi tekanan darah, detak jantung jadi lebih rendah dan tidur menjadi nyenyak 5. Memberikan ketahanan yang lebih kuat terhadap penyakit 6. Kesehatan mental dan daya ingat menjadi lebih baik 7. Meningkatkan daya berfikir logis, kreativitas dan rasa optimis atau keyakinan 8. Meningkatkan kemampuan untuk menjalin hubungan dengan orang lain 9. bermanfaat untuk penderita neurosis ringan, insomnia, perasaan lelah dan tidak enak badan 10. Mengurangi hiperaktif pada anak-anak, dapat mengontrol gagap, mengurangi merokok, mengurangi phobia, dan mengurangi rasa sakit sewaktu gangguan pada saat menstruasi serta dapat menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi ringan. Terapi relaksasi dilakukan untuk mencegah dan mengurangi ketegangan pikiran dan otot - otot akibat stres karena ketegangan dapat mempengaruhi keseimbangan tubuh. Bila ketegangan terjadi maka tubuh akan menjadi lemah dan akibatnya tubuh tidak dapat melakukan fungsinya secara optimal. Relaksasi penting apabila anda mempunyai gejala seperti berikut: a. Berdebar-debar b. Sakit kepala c. Berpeluh d. Susah untuk bernafas e. Paras glukos darah yang tidak terkawal f. Keadaan badan yang tidak selesa seperti ketidakcernaan,sembelit dan kegelisahan. g. Kepenatan atau susah hendak tidur. h. Ketegangan otot terutama otot ditengkuk dan otot bahu. i. Susah untuk memberi tumpuan dan mudah risau. j. Kurang sabar, mudah tersinggung dan cepat marah. k. Hilang selera makan atau makan berlebihan. l. Hilang minat terhadap seks. C. Tujuan 1. Melegakan stress untuk penyakit darah tinggi, penyakit jantung, susah hendak tidur,sakit kepala disebabkan tekanan dan asthma 2. Membantu orang menjadi rileks, dan dengan demikian dapat memperbaiki berbagai aspek kesehatan fisik. 3. Membantu individu untuk dapat mengontrol diri dan memfokuskan perhatian sehingga ia dapat mengambil respon yang tepat saat berada dalam situasi yang menegangkan. D. Karakteristik 1. Merupakan metode untuk mengembalikan tubuh dalam kondisi homeostatis sehingga konseli dapat kembali tenang. 2. Relaksasi tidak menganggap penting usaha pemecahan masalah penyebab terjadinya ketegangan melainkan menciptakan kondisi individu yang lebih nyaman dan menyenangkan E. Jenis-jenis teknik relaksasi Lichstein (1988), mengemukakan jenis-jenis teknik relaksai antara lain: 1. Autogenic Training yaitu suatu prosedur relaksasi dengan membayangkan (imagery) sensasi-sensasi yang meyenagkan pada bagian-bagian tubuh seperti kepala, dada, lengan, punggung, ibu jari kaki atau tangan, pantan, pergelangan tangan. Sensasi-sensasi yang dibayangkan itu sepert rasa hangat, lemas atau rileks pada bagian tubuh tertentu, juga rasa lega karena nafas yang dalam dan pelan. Sensasi yang dirasakan ini diiringi dengan imajinasi yang meyenangkan misalnya tentang pemandangan yang indah, danau, yang tenang dan sebagainya. 2. Progressive Training Adalah prosedur teknik relaksasi dengan melatih otot-otot yang tegang agar lebih rileks, terasa lebih lemas dan tidak kaku. Efek yang diharapkan adalah proses neurologis akan berjalan dengan lebih baik. Karena ada beberapa pendapat yang melihat hubungan tegangan otot dengan kecemasan, maka dengan mengendurkan otot-otot yang tegang diharapkan tegangan emosi menurun dan demikian sebaliknya. 3. Meditation Adalah prosedur klasik relaksasi dengan melatih konsentrasi atau perhatian pada stimulus yang monoton dan berulang (memusatkan pikiran pada kata/frase tertentu sebagai focus perhatiannya ), biasanya dilakukan dengan menutup mata sambil duduk, mengambil posisi yang pasif dan berkonsentrasi dengan pernafasan yang teratur dan dalam. Ketenangan diri dan perasaan dalam kesunyian yang tercipta pada waktu meditasi harus menyisakan suatu kesadaran diri ynag tetap terjaga, meskipun nampaknya orang yang melakukan meditasi sedang berdiam diri/terlihat pasif dan tidak bereaksi terhadap lingkungannya.Selain ketiga jenis di atas relaksasi juga dapat menggunakan media aroma, suara, cita rasa makanan, minuman, keindahan panorama alam dan air. Semua itu merupakan teknik relaksasi fisik/tubuh. Bernstein dan Borkovec,1973; Goldfried dan Davidson,1976; Walker dkk,1981 juga merumuskan relaksasi otot menjadi tiga macam tipe yaitu : 1. Relaxation via tension- Relaxation Relaksasi otot bertujuan untuk mengurangi ketegangan dan kecemasan dengan cara melemaskan otot-oto badan disini konseli diberitahu bahwa pada fase menegangkan akan membantu dirinya untuk lebih menyadari sensasi yang berhubungan dengan kecemasan dan sensasi-sensasi tersebut bertindak sebagai isyarat utau tanda untuk melemaskan ketegangan. Konseli dilatih untuk melemaskan otot yang tegang dengan cepat seolah-olah mengeluarkan ketegangan dari badan sehingga konseli akan merasa rileks. Pada mulanya prosedur pelemasan otot-otot dengan cepat ini dikenalkan oleh Lazarus dan Paul (dikutip oleh Goldfried dan Davidson,1976). Otot yang dilatih adalah otot lengan, tangan, bisep, bahu, leher, wajah, perut, dan kaki. 2. Relaxation via Letting Go Metode ini bertujuan memperdalam relaksasi konseli dilatih untuk menyadari dan merasakan rileksasi. Konseli dilatih untuk menyadari ketegangannya dan berusaha sedekat mungkin untuk mengurangi serta menghilangkan ketegangan tersebut dengan demikian, konseli akan lebih peka terhadap ketegangan dan lebih ahli dalam mengurangi ketegangan. 3. Differential Relaxation Merupakan salah satu penerapan keterampilan relaksasi progesif. Latihan relaksasi ini dapat dilakukan dengan cara merangsang konseli untuk relaksasi yang dalam pada otot-otot yang tidak diperlukan untuk melakukan aktivitas tertentu, kemudian mengurangi ketegangan yang berlebihan pada otot-otot yang diperlukan untuk melakukan aktivitas-aktivitas tersebut. Latihan relakssai ini dapat dilakukan apabila subyek telah mencapai keadaan yang rileks. Latihan relaksasi deferensial yang teratur akan menghasilkan penurunan tingkat ketegangan secara umum. Hal ini akan menghasilkan berkurangnya ketegangan dan meningkatkan rasa nyaman sewaktu individu melakukan aktivitas sehari-hari. Program yang dilakukan untuk relaksasi diferensial, meliputi suatu seri latihan yang dimulai dari situasi yang hanya sendiri di ruang sunyi sampai pada situasi dengan orang lain di tempat yang ramai, dari posisi duduk sampai posisi berdiri, dari aktivitas yang sederhana sampai aktivitas yang kompleks. Dalam teknik ini konseli diberi sutu seri pertanyaan yang tidak dapat dijawab secara lisan, tetapi dirasakan sesuai dengan apa yang dapat atau tidak dapat dialami oleh konseli pada waktu instruksi dilakukan. F. Prosedur Pelaksanaan Relaksasi Secara umum pelasanaan relaksasi atau penenangan dilakukan dengan cara mengendurkan urat-urat seluruh bagian badan secara berangsur-angsur sehingga tidak ada lagi bagian tubuh yang kejang atau kaku. 1. Persiapan lingkungan Fisik a. Kondisi Ruangan Ruang yang digunakan untuk latihan relaksasi harus tenang, segar, nyaman, dan cukup penerangan sehingga memudahkan konseli untuk berkonsentrasi. b. Kursi Dalam relaksasi perlu digunakan kursi yang dapat memudahkan individu untuk menggerakkan otot dengan konsentrasi penuh; seperti menggunakan kursi malas, sofa, kursi yang ada sandarannya atau mungkin dapat dilakukan dengan berbaring di tempat tidur c. Pakaian Saat latihan relaksasi sebaiknya digunakan pakaian yang longgar dan hal-hal yang mengganggu jalannya relaksasi (kacamata, jam tangan, gelang, sepatu, ikat pingga) dilepas dulu. 2. Prosedur umum pelaksanaan relaksasi 1) Klien dipersilahkan duduk atau tidur dalam keadan santai 2) Konselor menjelaskan penjelasan supaya klien mengikuti perintah atau intruksi konselor 3) Konselor memberikan intruksi dengan jelas dan nada suara menyejukan 4) Waktu yang diberikan ±30 menit. 5) Persediaan untuk relaksasi a. Pastikan diri anda merasa tenang dan selesa b. Pergi ke tandas dan bersihkan diri anda dahulu. c. Pakai pakaian yang longgar, tanggalkan cermin mata dan kasut. d. Pilih bilik yang sunyi, tiada gangguan dan yang sejuk dan nyaman. e. Duduk atau baring dalam keadaan yang selesa. 6) Prosedur untuk teknik relaksasi a. Pernafasan Dalam 1. Ini adalah teknik yang paling asas. 2. Menarik nafas dan menghembus nafas secara dalam. 3. Boleh dilakukan di mana-mana dan bila-bila masa. 4. Cuba praktikkan untuk beberapa minit, 3 atau 4 kali sehari dan apabila anda merasa 5. tegang atau tertekan Adapun pendapat Benson (Buchori, 2008: 10) Relaksasi adalah prosedur empat langkah yang melibatkan: (1) Menemukan suasana lingkungan yang tenang (2) Mengendorkan otot-otot tubuh secara sadar (3) Selama sepuluh sampai dua puluh menit memusatkan diri pada perangkat mental (4) Menerima dengan sikap yang pasif terhadap pikiran-pikiran yang sedang bergolak. G. Jenis penenanang Untuk Relaksasi a. Penenangan sederhana Yaitu penenangan yang dilakuakn dengan tekhnik-tekhnik yang sederhana dan tidak rumit. Gerakan intinya yaitu tarik nafas secara berangsur-angsur. b. Penenangan Penuh Yaitu penenangan yang dilakuakan penuh melibatkan seluruh anggota badan yang terasa kaku dan tegang. TEKNIK DESENSITISASI SISTEMATIK A. Konsep Dasar dan Pengertian Desensitisasi Sistematis dikembangkan oleh Joseph Wolpe pada awal tahun 1950. Istilah desensitisasi merupakan usaha untuk memperkenalkan secara bertahap stimulus atau situasi-situasi yang menimbulkan ketakutan. Merupakan teknik yang digunakan untuk menghapus tingkahlaku yang diperkuat secara negatif, dan menyertakan pemunculan tingkahlaku atau respon yang berlawanan dengan tingkah laku yang hendak dihapuskan. Wolpe (1958), sebagai pengembang teknik desensitisasi berargumentasi bahwa segenap tingkah laku neurotik adalah ungkapan dari kecemasan dan respons kecemasan dapat dihapus oleh penemuan 24 respons yang secara inheren berlawanan dengan respons tersebut. (Misalnya, dengan pengkondisian klasikal). Asumsi dasar teknik ini adalah respon ketakutan merupakan perilaku yang dipelajari dan dapat dicegah dengan menggantikan aktivita yang berlawanan dengan respon ketakutan tersebut. Respon khusus yang dihambat oleh proses perbaikan (treatment) ini berupa kecemasan-kecemasan atau perasaan takut yang kurang beralasan; dan respon yang sering dijadikan pengganti atas kecemasan tersebut adalah relaksasi atau penenangan Teknik desensitisasi sitematis merupakan salah satu teknik perubahan perilaku yang didasari teori atau pendekatan behavioral klasikal yang memandang manusia atau kepribadian manusia pada hakikatnya adalah perilaku yang dibentuk berdasarkan hasil pengalaman dari interaksi individu dengan lingkungannya. Perhatian behavioral adalah pada perilaku yang nampak, sehingga terapi tingkah laku mendasarkan diri pada penerapan teknik dan prosedur yang berakar pada teori belajar yakni menerapkan prinsip-prinsip belajar secara sistematis dalam proses perubahan perilaku menuju kearah yang lebih adaptif. Untuk menghilangkan kesalahan dalam belajar dan berperilaku serta untuk mengganti dengan pola-pola perilaku yang lebih dapat menyesuaikan. Prinsip dasar Desensitisasi adalah memasukkan suatu respon yang bertentangan dengan kecemasan yaitu relaksasi 1. Arwin Zoelfatas (107 : 2009) menyatakan bahwa desensitisasi merupakan teknik konseling behavioral yang memfokukskan bantuan untuk menenangkan klien dari ketegangan yang dialami dengan cara mengajarkan klien untuk rileks. Prosedurnya adalah memasukkan suatu respons yang bertentangan dengan kecemasan, seperti relaksasi. Individu belajar untuk relaks dalam situasi yang sebelumnya menimbulkan kecemasan. 2. Desensitisasi pada hakekatnya merupakan teknik relaksi yang digunakan untuk menghapus perilaku yang diperkuat secara negatif biasanya merupakan kecemasan, dan ia menyertakan respon yang berlawanan dengan perilaku yang akan dihilangkan.(Erta wa Isyqika dalam http://ermahfir.blogspot.com) B. Tujuan Tujuan teknik desensitisasi sistematis adalah : a. Teknik desensitisasi sistematis bermaksud mengajar konseli untuk memberikan respon yang tidak konsisten dengan kecemasan yang dialami konseli. b. Mengurangi sensitifitas emosional yang berkaitan dengan kelainan pribadi atau masalah sosial. c. Menenangkan klien dari ketegangan yang dialami dengan cara mengajarkan klien untuk rileks. d. Menghapus tingkah laku negatif seperti kecemasan. C. Manfaat 1. Menghilangkan tingkah laku yang diperkuat secara negatif dan menyertakan respon yang berlawanan dengan tingkah laku yang akan dihilangkan. Dengan pengkondisian klasik respon-respon yang tidak dikehendaki dapat dihilangkan secara bertahap. 2. Menghilangkan perilaku yang diperkuat secara negatif dan menyertakan respon yang berlawanan dengan perilaku yang akan dihilangkan 3. Desensitisasi sistematis sering digunakan untuk mengurangi maladaptasi kecemasan yang dipelajari lewat conditioning (seperti phobia) tapi juga dapat diterapkan pada masalah lain. 4. Dengan teknik desensitisasi sistematis konseli dapat melemahkan atau mengurangi perilaku negatifnya tanpa menghilangkannya. 5. Konseli mampu mengaplikasikan teknik ini dalam kehidupan sehari-hari tanpa harus ada konselor yang memandu 6. Desensitisasi sistematis merupakan teknik yang digunakan untuk menghapus perilaku yang diperkuat secara negatif, biasanya berupa kecemasan dan disertakan respon yang berlawanan dengan perilaku yang akan dihilangkan. Dengan pengkondisian klasik, respon-respon yang tidak dikehendaki dapat dihilangkan secara bertahap. 7. Desensitisasi sistematis sering digunakan untuk mengurangi maladaptasi kecemasan yang dipelajari lewat conditioning (seperti phobia) tapi juga dapat diterapkan pada masalah lain. 8. Dengan teknik desensitisasi sistematis konseli dapat melemahkan atau mengurangi perilaku negatifnya tanpa menghilangkannya. 9. Konseli mampu mengaplikasikan teknik ini dalam kehidupan sehari-hari tanpa harus ada konselor yang memandu D. Karakteristik Tekhnik Desensitisasi. Adapun karakteristik atau ciri-ciri terapeutik teknik desensitisasi sistematis menurut pendekatan behavioral adalah: a. Merupakan suatu teknik melemahkan respon terhadap stimulus yang tidak menyenangkan dan mengenalkan stimulus yang berlawanan (menyenangkan) b. Penaksiran objektif atas hasil-hasil terapi c. Merupakan perpaduan dari beberapa teknik E. Prosedure a. Analisis Perilaku yang menimbulkan masalah (kecemasan/ketakutan) b. Menyusun Hierarkhi atau jenjang-jenjang situasi yang menimbulkan masalah (ketakutan/kecemasan) dari yang kurang hingga yang paling mencemaskan klien. c. Memberi latihan-latihan relaksasi otot-otot yang dimulai dari lengan hingga otot kaki. Kaki klien diletakkan di atas bantal atau kain wool. Secara terinci relaksasi otot dimulai dari lengan, kepala, kemudian leher dan bahu, bagian belakang, perut dan dada, dan kemudian anggota bagian bawah. d. Klien diminta membayangkan situasi yang menyenangkannya seperti di pantai, di tengah taman yang hijau dan lain-lain. e. Klien disuruh memejamkan mata, kemudian disuruh membayangkan situasi yang kurang mencemaskan. Bila klien sanggup tanpa cemas atau gelisah, berarti situasi tersebut dapat diatasi klien. Demikian seterusnya hingga ke situasi yang paling mencemaskan. f. Bila pada suatu situasi klien merasa cemas/gelisah, konselor memerintahkan klien agar membayangkan situasi yang menyenangkan tadi untuk menghilangkan rasa kecemasan/ketakutan yang baru saja terjadi g. Menyusun Hierarki atau jenjang kecemasan harus bersama klien, dan konselor menuliskannya pada selembar kertas.

URGENSI KEPERCAYAAN DIRI

URGENSI KEPERCAYAAN DIRI Posted by Matsutono,S.Pd
Kercayaan diri menjadi salah satu pilihan alternatif dari mereka yang mengalami masalah kepercayaan diri. Meski bukan sesuatu yang nampak secara lahir, namun adanya krisis kepercayaan diri dianggap sebagai sebuah masalah penting dalam kehidupan seseorang. Karena tanpa ada kepercayaan diri, maka seseorang akan merasa gamang dalam menjalani hidup mereka. Dengan memahami teori kepercayaan diri, diharapkan seseorang bisa dibangkitkan dari rasa rendah diri yang dialaminya. Dan ini adalah sebuah awal untuk bisa menggali potensi seseorang secara optimal. Sebab, kepercayaan diri akan menyebabkan seseorang mendapat keyakinan bahwa dirinya memiliki sebuah potensi yang sama sebagaimana yang dimiliki oleh orang lain. Inilah arti penting rasa percaya diri. Bahwa kepercayaan diri akan mampu membawa seseorang meraih sukses dengan mengoptimalkan potensi yang ada pada dirinya. Dan dengan kepercayaan diri pula, sebuah masalah yang dihadapi seseorang bisa diselesaikan dengan baik. Sebab, orang yang memiliki kepercayaan diri, cenderung memiliki tingkat ketenangan dalam berpikir. Dengan adanya ketenangan ini, maka kerja otak akan bisa berjalan dengan lancar. Inilah yang menyebabkan seseorang bisa mendapatkan berbagai pemikiran yang mungkin tidak dipikirkan oleh orang lain pada saat menghadapi sebuah masalah. Di sisi lain, kita pun harus bisa mengelola rasa percaya diri tersebut. Karena rasa percaya diri yang berlebihan juga tidak menimbulkan kebaikan. Di satu sisi percaya diri berlebih bisa menumbuhkan kesombongan dalam diri seseorang. Selain itu, berlebihnya kepercayaan diri pun bisa berdampak kita menjadi kurang waspada akan sesuatu karena cenderung meremehkan hal tersebut. Cara Mendapatkan Kepercayaan Diri Selain belajar melalui teori kepercayaan diri, seseorang bisa pula menumbuhkan kepercayaan diri secara praktek. Beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mendorong dan menumbuhkan rasa percaya diri tersebut di antaranya adalah : 1. Selalu belajar dan memperluas wawasan. Dengan belajar dan memiliki wawasan luas, seseorang akan bisa yakin bahwa dirinya memiliki kemampuan yang sama seperti orang lain. 2. Banyak bergaul dengan berbagai macam karakter manusia. Hal ini akan memudahkan kita untuk terbiasa berhubungan dengan orang lain dan cepat beradaptasi. Masalah kepercayaan diri biasanya dimunculkan karena kita kurang terbiasa bergaul dengan orang yang memiliki karakter berlainan dengan apa yang biasa kita hadapi. 3. Jadilah diri sendiri. Bagi orang yang kurang percaya diri, mereka cenderung meniru orang lain dalam segala sisi. Baik itu penampilan atau juga karakter. Ubahlah semua itu, dan yakinlah bahwa menjadi diri sendiri bukan sebuah hal yang salah. 4. Jangan pernah takut salah. Rasa minder biasanya muncul sebagai akibat kita merasa takut untuk berbuat salah atas apa yang akan kita kerjakan atau lakukan. Hilangkan perasaan itu, dan gantikan dengan pemikiran bahwa manusia adalah tempat salah dan khilaf. Yang paling penting bukanlah bagaimana kita tidak berbuat salah, melainkan bagaimana kita bisa belajar dari kesalahan yang kita lakukan. Dan percayalah, bahwa orang lain pun pernah berbuat salah untuk hal yang kita tidak ketahui. Jadi, berbuat salah adalah sebuah kewajaran. Sedangkan yang tidak wajar adalah apabila kita tidak mau belajar dari kesalahan itu dan menjadi lebih baik di kemudian hari.